Thursday, September 22, 2011

HIKAYAT INDERA BANGSAWAN

Pada zaman dahulu di Negeri Kobat Syahrial hiduplah seorang raja bernama Indera Bungsu, istrinya, serta kedua putra kembarnya yang bernama Syah Peri dan Indera Bangsawan. Kedua putra kembarnya sama-sama kuat. Maka baginda raja membuat semacam tantangaan, barang siapa yang dapat mencari buluh perindu yang dipegangnya, ialah yang patut menjadi raja. Setelah mendengar kata-kata baginda, kedua putra kembar itu pun pamit untuk mencari buluh perindu. Di perjalanan, Syah Peri dan Indera Bangsawan terpisah. Syah Peri sampai di sebuah taman. Ia melihat ada gendang dan menabuhnya. Setelah itu keluarlh seorang putri bernama Ratna Sari yang kemudian dinikahinya. Sementara itu, Indera Bangsawan sampai di Negeri Antah Berantah yang diperintah oleh raja Kabir. Indera Bangsawan bertemu dengan raksasa yang kemudian menjadi neneknya. Raksasa memerintahkan cucunya itu untuk menology raja Kabir yang sedang bermasalah dengan Buraksa. Indera Bangsawan bersedia menolong raja Kabir. Dengan berbagai cara Indera Bangsawan berjuang melawan Buraksa. Indera Bangsawan berhasil menolong raja Kabir dan membunuh Buraksa. Akhirnya, raja Kabir menikahkan putrinya yang bernama putri Kemala Sari dengan Indera bangsawan.

1 comment: