Saturday, August 25, 2012

Curhat Ababil

Hai, Aku kembali :3
Aku kembali dan seperti biasa, Selamat Malam :)
Setelah kurang lebih sebulan nggak posting di blog (Well, jujur nggak punya something buat dipost), akhirnya hasrat buat posting keluar malem ini. Posting terakhir materi fisika kan ya? Ummmmw, malem ini aku mau curhat aja deh. Judulnya "Curhat Ababil". Nggak banyak kok :D
Sebelumnya, karena ini masih lebaran ke-7 a.k.a masih tanggal 7 Syawal 1433 H, Aku mau ngasih ucapan dulu deh sama semuanya.

SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI
1 Syawal 1433 H
Minal Aidzin Wal Faidzin
Mohon Maaf Lahir dan Batin :)

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Kehilangan seseorang yang "cukup" kamu anggap penting dan berarti itu rasanya gimana sih?
Hmmm~ Sakit ya? Nyesek? Bikin pusing? Gitu ya? :'(
Oke, jujur aku lagi ngerasain kehilangan semacam itu. Bukan kehilangan dalam artian "untuk selamanya" dan kita nggak akan pernah ketemu lagi dengan dia. Melainkan kehilangan... Semacam perhatian, kasih sayang, dan cinta *uhuk*. Kita mungkin masih bisa melihatnya, tapi kita tidak bisa menyentuhnya, padahal dulu setiap saat kita bisa menyentuhnya kapan pun kita mau. Yah, kehilangan macam itu yang aku maksud.
Sebenernya kejadiannya udah lama. Tapi nggak tau kenapa aku selalu ngerasa kejadian itu baru kemarin sore. Dulu sih di awal-awal aku pede banget nangis di depan umum. Pede banget pamerin kalo aku cewek lemah. Tapi seiring berjalannya waktu, aku mulai agak waras dan punya rasa malu. Bahkan sekedar pasang tampang masam pun aku gengsi. 
Gimana sih cara menyikapi perasaan yang campur aduk macam itu?
Lebih baik terbuka, dan jujur kalo kita masih "sakit" dengan konsekuensi kita akan dianggap lemah atau menutupi perasaan sedih dengan berpura-pura bahagia?
Sebagian memilih untuk terbuka. Mereka menangis di depan umum, melamun, menunjukkan bahwa hati mereka sedang terluka (seperti yang kulakukan di awal-awal). Tetapi tidak sedikit orang yang memilih berpura-pura bahagia, tersenyum padahal hatinya terluka (seperti yang kulakukan saat ini). Mana sih yang lebih baik?
Jujur aku tidak menemukan kenyamanan pada keduanya. Menangis membuatku terlihat bodoh, benar-benar bodoh! Dan aku benci terlihat bodoh! Tetapi berpura-pura, walaupun aku terlihat cerdas dan bijak (karena bisa lekas sembuh dari luka hati), aku merasa lebih sakit. Sakit karena aku tidak bisa berbuat apa-apa selain tersenyum -senyum palsu-. 
Jadi, mana yang lebih baik? Mana? Mana? Mana? 

TAMAT

Thursday, July 26, 2012

Apa Itu Gelombang?


Gelombang didefinisikan sebagai gangguan atau usikan atau getaran yang merambat. Selama gelombang tersebut merambat, yang dipindahkan hanya energinya.
Gelombang menurut sifat fisisnya dibedakan menjadi 3 :
1.       Menurut Arah Getarnya
a.       Gelombang transversal : Gelombang yang arah getarnya tegak lurus arah rambat. Contoh : Gelombang tali, gelombang air, semua gelombang electromagnet.

b.      Gelombang longitudinal : Gelombang yang arah getarnya berimpitterhadap arah rambat. Contoh : Gelombang bunyi, slinki.


2.       Menurut Amplitudonya
a.       Gelombang berjalan. Contoh : Gelombang tali
b.      Gelombang diam/ stasioner. Contoh : Getaran senar gitar
3.       Menurut Medium
a.       Gelombang mekanik, yang selama merambat memerlukan medium perantara. Contoh : Gelombang bunyi, gelombang air.
b.      Gelombang electromagnet, yang selama merambat tidak memerlukan medium perantara. Contoh : Gelombang cahaya, gelombang TV, gelombang HP.

Pengertian Getaran


Getaran didefinisikan sebagai gerakan bolak-balik yang selalu melewati titik setimbangnya.
Besaran yang berlaku pada getaran dibedakan menjadi dua.

1. Perioda (T)  
Perioda merupakan waktu yang dibutuhkan untuk menempuh 1 getaran.





 


1 getaran = BC - CB
1 getaran = AB - BA – AC – CA







2. Frekuensi Getaran (f)

Frekuensi merupakan banyaknya getaran dalam waktu 1 detik.

Hubungan secara matematis antara perioda dan frekuensi :
 Getaran dapat juga dihasilkan oleh gerak melingkar beraturan yang terproyeksi pada salah satu sumbunya.

Sin θ = y / R
Y = R . Sin θ
R = Amplitudo
y = A . Sin ω.t
y = A . Sin 2∏/T . t
y = A . Sin 2∏ft

Kecepatan
V = dy/dt = d(A.Sin ω.t)/dt
V = A.ω.Cos ω.t
V = A.2∏f.Cos 2∏f.t

Percepatan
α = dv/dt = d(A.ω.Cos ω.t)/dt
α = - A.ω2.Sin ω.t
α = - ω2.y

Tanda (–) berarti arah

#Pada sumbu x
Cos θ = x/R
X = R. Cos θ
X = A . Cos ω.t

Monday, July 23, 2012

INFO DARI TWITTER: Singkatan di Dunia Kedokteran

Rusuh di twitter lagi! Entah kenapa jam onlen-ku itu jam-jam rusuh. Hmm, nggak sengaja baca di timeline. Kalo baca, liat, denger, kata "MUNAFIK" itu sekarang rasanya jleb banget. Yaaa mungkin bukan buat aku, tapi aku peka banget sama itu kata. Speechless sampe. #3kata: Aku nggak munafik :'( 
Yaudah yaudah dari pada ngomongin munafik yang nggak jelas itu, mendingan aku bagi info aja deh ke kalian. Nggak sengaja baca tweetnya @ko_ass. Adminnya lagi ngadain kuis gitu. Lumayan loh buat pengetahuan, terutama yang mau jadi dokter biar nggak cupu-cupu banget. Nih pertanyaannya:
  1. Apa kepanjangannya BNO?
  2. Apa kepanjangannya IVP?
  3. Apa kepanjangannya OK?
  4. Apa kepanjangannya VK?
  5. Apa kepanjangannya STOVIA?
Jawabannya dateng 30 menit kemudian. Tapi kalian tenang aja aku nggak akan nyuruh kalian nunggu. Langsung ada nih jawabannya:
  1. BNO: Blass Nier Oversich, yang artinya foto abdomen. Bukan Blast, bukan Blash, bukan Oversicht, bukan Overzicht.
  2. IVP: Intra Venous Pyelography, pemeriksaan radiografi pada sistem urinaria dengan menyuntikkan zat kontras melalui vena. Bukan Pyelogram.
  3. OK: Operatiekamer (Bahasa Belanda) yang artinya Ruangan Operasi. Bukan Operation, bukan Kamar.
  4. VK: Verloskamer (Bahasa Belanda) yang artinya Ruang Bersalin. Bukan Verlosskamer, bukan Verloskramer apalagi Vagina Kamar.
  5. STOVIA: School tot Opleiding van Indische Artsen (Sekolah Pendidikan Dokter Hindia) yang merupakan cikal bakal FKUI.   
Abis itu aku sengaja buka-buka google. Yaa siapa tau ada singkatan-singkatan lain. Ternyata emang ada lho.Nih kalian click sini aja
Nah ini, aku kasih tau judulnya deh, baca ya, lucu, aneh juga, pengetahuan lah yang penting. "BH Berasal dari Kata Belanda".
YOU SHOULD READ IT!
Kadang aku takut juga, udah banyak cari tau tentang fakultas kedokteran eeh besok endingnya gak jadi masuk FK. OMG Jangan peliiis--" Doain masuk ya ya ya???