Wednesday, February 15, 2012

Membedakan Paru – Paru Perokok dan Bukan Perokok


Tujuan
Membedakan gambar paru – paru perokok dan bukan perokok

Alat dan Bahan  
  • Foto rontgen paru – paru perokok yang mengidap penyakit pernapasan seperti batuk – batuk, kanker paru – paru dan paru – paru bukan perokok yang sehat
  • Alat tulis

Langkah kerja 
  1. Carilah hasil foto rontgen paru paru yang mengidap penyakit pernapasan seperti batuk – batuk, kanker paru – paru dan paru – paru bukan perokok yang sehat melalui ineternet.
  2. Perhatikan kedua gambar tersebut!
  3. Berdasarkan pengalaman dan penafsiranmu, deskripsikan perbedaan kedua gambar dan catat data tersebut dalam tabel!

Tabel Pengamatan
Frekuensi Napas dan Denyut Nadi Per-menit
Aspek
Paru – Paru Perokok
Paru – Paru bukan Perokok
Bentuk umum paru - paru
Berlobus – lobus, warnanya biru kehitaman
Berlobus – lobus warnanya merah
Adanya flek pada paru – paru
-
Adanya gambaran seperti kabut (awan)
-
Adanya bintil – bintil pada paru - paru
-

Bahan Diskusi
  1. Adakah perbedaan antara paru – paru yang sehat dengan paru – paru yang sakit?
  2. Zat apakah yang terkandung dalam asap rokok?
  3. Apakah pengaruh zat kandungan rokok tersebut terhadap paru – paru?
  4. Apakah dampak rokok terhadap paru – paru?
  5. Buatlah slogan yang menggambarkan betapa bahayanya merokok terhadap kesehatan!

Jawaban 
  1. Paru – paru sehat : warnanya merah, tidak ada flek, tidak ada kabut, tidak ada bintik bintik; Paru – paru perokok : warnanya biru kehitaman, adanya flek, adanya gambaran kabut, adanya bintik – bintik
  2. Komponen gas : CO, CO2, HCN, NH3, oksida, N2;Komponen partikel : tar, nikotin, fenol, benzopiren, dan cadmium. 
  3. Terjadi peningkatan jumlah sel radang dan kerusakan alveolus
  4. Menimbulkan POPM (Penyakit Obstruksi Paru Menahun) antara lain emfisemu (pembengkakan) paru – paru, bronkitis, asma, kanker.
  5. Matikanlah Rokok Sebelum Anda dimatikan!!!

Kesimpulan
Terdapat perbedaan antara paru – paru perokok dan paru – paru bukan perokok.

Kandungan Karbondioksida Hasil Pernapasan

Tujuan
Mengamati adanya CO2 sebagai hasil pernapasan.

Alat dan Bahan
  • 3  gelas bekas air mineral
  • Air kapur
  • Air suling
  • Spidol
  • Sedotan
  • Alat pengukur waktu (stopwatch)
  • Indikator PP

Langkah Kerja
Cara membuat air kapur :
  • Larutan satu sendok teh kapur tohor Ca(OH)2 ke dalam 1 liter air suling, aduk, biarkan larutan ini semalam. Kemudian pindahkan larutan yang bening ke tempat lain (jangan sampai endapannya ikut). Tutup dengan baik, air kapur siap digunakan.
  • Alat dan bahan disusun seperti pada gambar.








 










  • Tiupkan udara pernapasan melalui sedotan ke dalam gelas 2.
  • Ukur berapa waktu yang diperlukan untuk menjadikan air kapur itu keruh.
  • Lakukan langkah yang sama pada gelas 1 dan gelas 3.
  • Amati apa yang terjadi pada gelas 2 dan gelas 3, kemudian bandingkan dengan gelas 2.
Data Hasil Pengamatan

Perlakuan
Sebelum
Sesudah
Gelas 1
300 cc air suling
Bening
Bening
Gelas 2
300 cc air kapur
Bening
Putih keruh + Endapan
Gelas 3
300 cc air kapur + PP
Merah muda
Putih keruh + Endapan

Pertanyaan
  1. Bagaimana reaksi kimia yang terjadi pada percobaan gelas 2 sehingga air menjadi keruh?
  2. Pada gelas 3 air kapur ditambahkan dengan indiikator PP (Phenol Ptalein). Apa fungsi indicator PP pada percobaan ini?
  3. Bagaimana kesimpulan yang dapat dirumuskan pada percobaan ini?

Jawaban
  1. Ca(OH)2 + CO2    -->        CaCO3 +H2O
  2. Indikator PP digunakan untuk menunjukkan apakah suatu larutan bersifat basa atau tidak. Dalam percobaan ini, sebelum air kapur (bersifat basa) dalam gelas 3 ditiup, warnanya merah muda karena PP akan berwarna merah jika berada dalam larutan basa. Setelah ditiup selama 7 menit, kandungan CO2  dapat merubah warna menjadi putih keruh, hal ini berarti larutan tersebut sudah tidak bersifat basa lagi.
  3. Selama kita bernapas, udara yang kita hembuskan mengandung gas karbondioksida (CO2).

Respirasi Pada Serangga

Tujuan : 
Menjelaskan pengaruh perbedaan berat serangga terhadap laju respirasi.
Alat dan Bahan :
  1. Respirometer
  2. Belalang atau Jangkerik
  3. Kristal KOH (NaOH)
  4. Larutan Eosin
  5. Plastisin
  6. Kapas
  7. Pipet tetes
  8. Pengukur waktu (stopwatch)
Langkah Kerja :
  • Pengujian respirasi serangga dilakukan dengan mengukur oksigen yang diperlukan dalam pernapasannya. Alat dan bahan diatur dalam susunan sebagai berikut.
  • Susunan alat dan bahan diletakkan pada tempatnya dalam keadaan datar, agar tidak bocor tutup sambungan antara pipa dengan bejana menggunakan plastisin.
  • Sebelum larutan eosin dimasukkan ke dalam ujung pipa berskala ditutup dengan jari telunjuk selama 1-2 menit.
  • Setelah larutan eosin dimasukkan ke dalam ujung pipa berskala, mulailah dengan pengukuran waktu.
  • Amati gerakan eosin dalam waktu tertentu.
  • Catatlah hasil pengamatan tersebut.
Tabel Hasil Pengamatan :
Hasil Pengukuran dengan Respirometer

3 Menit Pertama
3 Menit Kedua
3 Menit Ketiga
Jangkrik 1 (1,3 gram)
0,69
0,0
0,06
Jangkrik 2 (1,2 gram)
0,15
0,34
0,44

Analisis Data :
1. Jumlah perubahan skala pada jangkrik berukuran besar (1,3 gram) = 0,75
    Rata-rata = 0,25
    Volume rata-rata O2 per menit = 0,25/3 mL/menit = 0,08 mL/menit
    Laju konsumsi O2 per menit = mL/gram/menit = 0,08/1,3/3 = 0,02

2. Jumlah perubahan skala pada jangkrik berukuran kecil (1,2 gram) = 0,93
    Rata-rata = 0,31
    Volume rata-rata O2 per menit = 0,31/3 mL/menit = 0,103 mL/menit
    Laju konsumsi O2 per menit = mL/gram/menit = 0,103/1,2/3 = 0,028 mL/gram

Kesimpulan :
Setelah melakukan percobaan dapat diambil kesimpulan bahwa perbedaan berat serangga berpengaruh terhadap laju respirasi. Semakin kecil berat jangkrik, laju respirasi semakin besar.

Wednesday, February 1, 2012

PPKI


Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia atau PPKI adalah panitia yang bertugas untuk mempersiapkan kemerdekaan Indonesia, sebelum panitia ini terbentuk, sebelumnya telah berdiri BPUPKI namun karena dianggap terlalu cepat ingin melaksanakan proklamasi kemerdekaan, maka Jepang membubarkannya dan membentuk Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) (Dokuritsu Junbi Inkai) pada tanggal 7 Agustus 1945 yang diketuai oleh Ir. Soekarno.

Keanggotaan
Pada awalnya PPKI beranggotakan 21 orang (12 orang dari Jawa, 3 orang dari Sumatra, 2 orang dari Sulawesi, 1 orang dari Kalimantan, 1 orang dari Nusa Tenggara, 1 orang dari Maluku, 1 orang dari golongan Tionghoa). Susunan awal anggota PPKI adalah sebagai berikut:
1.      Ir. Soekarno (Ketua)
2.      Drs. Moh. Hatta (Wakil Ketua)
3.      Prof. Mr. Dr. Soepomo (Anggota)
4.      KRT Radjiman Wedyodiningrat (Anggota)
5.      R. P. Soeroso (Anggota)
6.      Soetardjo Kartohadikoesoemo (Anggota)
7.      Kiai Abdoel Wachid Hasjim (Anggota)
8.      Ki Bagus Hadikusumo (Anggota)
9.      Otto Iskandardinata (Anggota)
10.  Abdoel Kadir (Anggota)
11.  Pangeran Soerjohamidjojo (Anggota)
12.  Pangeran Poerbojo (Anggota)
13.  Dr. Mohammad Amir (Anggota)
14.  Mr. Abdul Abbas (Anggota)
15.  Mr. Mohammad Hasan (Anggota)
16.  Dr. GSSJ Ratulangi (Anggota)
17.  Andi Pangerang (Anggota)
18.  A.H. Hamidan (Anggota)
19.  I Goesti Ketoet Poedja (Anggota)
20.  Mr. Johannes Latuharhary (Anggota)
21.  Drs. Yap Tjwan Bing (Anggota)
Selanjutnya tanpa sepengetahuan Jepang, keanggotaan bertambah 6 yaitu :
1.      Achmad Soebardjo (Anggota)
2.      Sajoeti Melik (Anggota)
3.      Ki Hadjar Dewantara (Anggota)
4.      R.A.A. Wiranatakoesoema (Anggota)
5.      Kasman Singodimedjo (Anggota)
6.      Iwa Koesoemasoemantri (Anggota)

Persidangan
Kegiatan Rapat PPKI Tanggal 18 Agustus 1945
Secara garis besarnya, kegiatan rapat PPKI tanggal 18 Agustus 1945 dibagi ke dalam dua tahap, yaitu:
1.      Tahap Sebelum Rapat PPKI
Pada tahap ini diadakan rapat kecil yang terdiri dari Drs. Mohammad Hatta, Ki Bagus Hadikusumo. Wahid Hasyim. Mr. Kasman Singadimejo, dan Teuku Moh. Hasan. Mereka mengadakan rapat pendahuluan dan menghasilkan kesepakatan mengubah kalimat "Ketuhanan, dengan kewajiban menjalankan syariat Islam bagi pemeluk-pemeluknya" menjadi "Ketuhanan Yang Mahaesa". Dengan perubahan tersebut, maka seluruh hukum Undang-undang Dasar dapat diterima oleh daerah-daerah Indonesia yang tidak beragama Islam, misalnya daerah­-daerah vang diduduki Kaigun. Menurut Drs. Moh. Hatta, adanya perubahan itu memberikan tanda bahwa para pemimpin bangsa pada waktu itu lebih mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa.
2.      Rapat Utanta PPKI
Rapat ini dipimpin oleh In Soekarno dan Muh. Hatta. Dalam rapat ini diputuskan tiga keputusan penting, yakni:
1.      Menetapkan dan merigesahkan UUD 1945 setelah mengalami perubahan di sana-sini. Dalam UUD tercantum dasar negara. Dengan demikian PPKI pun telah menetapkan dasar negara RI yang baru diproklamasikan sehari sebelumnya;
2.      Memilih dan mengangkat Ir. Soekarno dan Drs. Moh. Hatta, masing-masing sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia;
3.      Membentuk Komite Nasional Indonesia Pusat (KNIP) yang berfungsi membantu presiden dan wakil presiden sebelum lembaga-lembaga negara yang diharapkan UUD 1945 terbentuk secara resmi.
Khusus mengenai penetapan UUD 1945, bahan yang digunakan ialah bahan hasil sidang BPUPKI tanggal 10 s.d. 16 Juli 1945. Sedangkan untuk Pembukaannya diambil dari Piagam Jakarta dengan beberapa perubahan.

      Kegiatan Rapat PPKI Tanggal 19 Agustus 1945
Sidang PPKI yang kedua tanggal 19 Agustus 1945 memutuskan :
1.      Pembagian wilayah, terdiri atas 8 provinsi a.l. :
a.       Jawa Barat, gubernurnya Sutarjo Kartohadikusumo
b.      Jawa Tengah, gubernurnya R. Panji Suroso
c.       Jawa Timur, gubernurnya R.A. Suryo
d.      Borneo (Kalimantan), gubernurnya Ir. Pangeran Muhammad Noor
e.       Sulawesi, gubernurnya Dr. G.S.S.J. Sam Ratulangi
f.       Maluku, gubernurnya Mr. J. Latuharhary
g.      Sunda Kecil (Nusa Tenggara), gubernurnya Mr. I. Gusti Ktut Pudja
h.      Sumatra, gubernurnya Mr. Teuku Mohammad Hassan
2.      Membentuk Komite Nasional (Daerah)
3.      Menetapkan 12 departemen dengan menterinya yang mengepalai departemen dan 4
menteri Negara.
Berikut ini 12 departemen tersebut :
a.       Departemen Dalam Negeri dikepalai R.A.A. Wiranata Kusumah
b.      Departemen Luar Negeri dikepalai Mr. Ahmad Subardjo
c.       Departemen Kehakiman dikepalai Prof. Dr. Mr. Supomo
d.      Departemen Keuangan dikepalai Mr. A.A Maramis
e.       Departemen Kemakmuran dikepalai Surachman Cokroadisurjo
f.       Departemen Kesehatan dikepalai Dr. Buntaran Martoatmojo
g.      Departemen Pengajaran, Pendidikan, dan Kebudayaan dikepalai Ki Hajar Dewantara
h.      Departemen Sosial dikepalai Iwa Kusumasumantri
i.        Departemen Pertahanan dikepalai Supriyadi
j.        Departemen Perhubungan dikepalai Abikusno Tjokrosuyoso
k.      Departemen Pekerjaan Umum dikepalai Abikusno Tjokrosuyoso
l.        Departemen Penerangan dikepalai Mr. Amir Syarifudin
Sedangkan 4 menteri negara yaitu :
a.       Menteri negara Wachid Hasyim
b.      Menteri negara M. Amir
c.       Menteri negara R. Otto Iskandardinata
d.      Menteri negara R.M Sartono
Di samping itu diangkat pula beberapa pejabat tinggi negara yaitu:
1.      Ketua Mahkamah Agung, Dr. Mr. Kusumaatmaja
2.      Jaksa Agung, Mr. Gatot Tarunamihardja
3.      Sekretaris negara, Mr. A.G. Pringgodigdo
4.      Juru bicara negara, Soekarjo Wirjopranoto

Kegiatan Rapat PPKI Tanggal 22 Agustus 1945
Sidang PPKI yang ketiga tanggal 22 Agustus 1945 memutuskan :
1.      Pembentukan Komite Nasional Indonesia Pusat
2.      Membentuk Partai Nasional Indonesia
3.      Pembentukan Badan Keamanan Rakyat